SEMINAR NASIONAL IAT

a

Hmj IAT mengadakan seminar nasional tentang hermenetika. Seminar ini mengambil tema tentang epistemology Tafsir Kontemporer: Integrasi hermeneutika dalam metode penafsiran al-qur’an. Pembicara dalam seminar ini adalah Dr. Phil. Sahiron Samsudin dari UIN Yogyakarta dan Dr. islah Gusmian dari IAIN Surakarta.

Memperbincangkan al-Qur’an adalah sebuah keniscayaan bagi umat Islam. Karena al-Qur’an adalah kitab petunjuk untuk meraih kebahagiaan dunia akhirat. Utuk itu al-Qur’an harus difahami isinya. Untuk mendapatkannya seseorang harus mendapatkan penjelasan yang layak.

Berkaitan dengan tafsir al-Qur’an, sekarang ini banyak mahasiswa dan pegiat studi al-Qur’an membicarakan tentang hermeneutika. Bahkan atas nama hermeneutika, telah lahir penafsiran-penafsiran baru. Namun penggunaan hermeneutika dalam menafsirkan al-Qur’an belum sepenuhnya diterima oleh kalangan ulama’. Rasa Barat centris dan kesan tradisi lain (baca Kristen) turut memberi warna pada keberatan sebagian ulama terhadap hermeneutika.

Di sinilah dikupas tuntas tentang hermeneutika dan integrasinya terhadap metode penafsiran al-Qur’an.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *